spot_img
Friday, November 22, 2024
spot_img
HomePendidikanBupati " Wisuda, Penghargaan Terhadap Prestasi dan Keberhasilan Proses Belajar"

Bupati ” Wisuda, Penghargaan Terhadap Prestasi dan Keberhasilan Proses Belajar”

-

Sukabumi Kabupaten, Bossnewsmedia.com – Bupati Sukabumi H Marwan Hamami menghadiri acara Wisuda santri RA, MI, DTA, SMP, MTs, MA, SMA dan SMK Azzainiyyah Sukabumi. Minggu (25/06).

Wisuda siswa-santri merupakan suatu penghargaan terhadap Prestasi dan keberhasilan yang telah di capainya dalam menyelesaikan tahapan demi tahapan proses pembelajaran di jenjang sekolah.

“Tentunya ini merupakan suatu kebanggaan dan anugrah serta perlu memberikan penghargaan karena mereka telah menyelesaikan pendidikan”.ujarnya

Bupati menambahkan persiapan yang di lakukan dari sejak dini dengan membentuk generasi muda islami yang kuat aqidahnya dan luas ilmunya merupakan Investasi yang tidak akan pernah habis di makan usia.

“Oleh karena itu, pembekalan dan pembelajaran seperti ini merupakan cara terbaik dalam mempersiapkan calon calon pemimpin hebat yang islami di masa depan”ungkapnya

Bupati berharap lulusan ini bukan hanya memiliki integritas ke agamaan.

“Akan tetapi ini harus di jadikan bagian dari SDM cerdas yang mampu beradaptasi dengan tuntutan yang bersifat dinamis dan berdayasaing di era globalisasi saat ini”harapnya

Red

Related

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Trending